manfaat dan tujuan akuntansi

Tujuan Akuntansi Beserta Fungsi, Manfaat, dan Penjelasannya [Lengkap]

Fungsi dan tujuan akuntansi – Akuntansi adalah teori dan praktik perakunan, termasuk tanggung jawab, prinsip, standar, kelaziman (kebiasaan), dan semua kegiatannya (menurut KBBI). Ilmu akuntansi memiliki banyak fungsi dan manfaat yang berhubungan dengan sektor keuangan, di antaranya memberi informasi keuangan dan menyajikan laporan keuangan perusahaan.

Secara singkat, pengertian akuntansi adalah sebuah proses yang diawali dengan mencatat, mengelompokkan, mengolah serta menyajikan data, mencatat transaksi apapun yang berhubungan dengan keuangan. Akuntansi juga dapat didefinisikan sebagai seni pencatatan dan pengikhtisaran transaksi keuangan dan penafsiran akibat suatu transaksi terhadap suatu kesatuan ekonomi.

Ada beberapa bidang-bidang akuntansi dengan fokus yang beragam, di antaranya adalah akuntansi keuangan, akuntansi manajemen, akuntansi biaya, akuntansi perpajakan, akuntansi pemeriksaan, akuntansi pemerintahan, dan lain sebagainya. Tiap jenis akuntansi memiliki fokus dan kegiatan yang berbeda-beda pula.

Meski begitu, akuntansi memiliki fungsi dan tujuan yang sama, asalkan masih berkaitan dengan kegiatan keuangan perusahaan atau organisasi. Fokus utama akuntansi adalah dalam pembuatan laporan keuangan perusahaan yang nanatinya akan memiliki banyak manfaat, baik bagi pihak internal atau pihak eksternal juga.

(baca juga siklus akuntansi)

manfaat dan tujuan akuntansi

Tujuan Akuntansi

Ada beberapa fungsi dan tujuan akuntansi, baik bagi masyarakat, bagi perusahaan maupun bagi investor. Berikut merupakan fungsi dan tujuan akuntansi secara umum dan khusus.

Tujuan Akuntansi Secara Umum

Tujuan akuntansi secara umum antara lain adalah sebagai berikut:

  • Memberikan informasi mengenai keuangan, baik itu aktiva maupun passiva perusahaan.
  • Menyediakan informasi mengenai perubahan pada berbagai sumber ekonomi perusahaan.
  • Memberikan informasi keuangan perusahaan yang dapat membantu dalam pembuatan estimasi potensi laba perusahaan.
  • Memberikan informasi mengenai perubahan pada berbagai sumber ekonomi perusahaan, baik itu aset, hutang, serta modal.
  • Menyediakan informasi lainnya terkait laporan keuangan untuk membantu pengguna laporan tersebut.

Tujuan Akuntansi Secara Khusus

Tujuan akuntansi secara khusus adalah untuk menyediakan informasi dalam bentuk laporan yang memuat posisi keuangan, hasil usaha, dan perubahan posisi keuangan lainnya dalam perusahaan. Laporan keuangan yang dibuat harus dibuat sesuai dengan Prinsip Akuntansi Berterima Umum (PABU) atau Generally Accepted Accounting Principles (GAAP).

Manfaat Akuntansi

Berikut ini akan dibagikan apa saja manfaat-manfaat akuntansi secara umum beserta penjelasan lengkapnya.

Memberikan Informasi Keuangan

Manfaat akuntansi yang utama adalah unuk memberikan informasi keuangan. Akuntansi memang berhubungan dengan sektor finansial dan keuangan perusahaan, sehingga bermanfaat untuk mengetahui informasi di sektor keuangan perusahaan secara menyeluruh.

Menyampaikan Laporan Keuangan

Akuntansi juga bermanfaat untuk mendapat laporan keuangan yang berisi tentang segala transaksi-transaksi yang dilakukan perusahaan pada periode tertentu. Membuat laporan keuangan merupakan aktivitas utama dalam akuntansi yang dimulai dari proses pengumpulan, pencatatan, pengelompokkan, dan penyusunan laporan.

Membantu Membuat Anggaran

Adanya informasi keuangan dapat digunakan oleh perusahaan untuk membuat anggaran. Rancangan anggaran dapat disusun berdasarkan dengan informasi keuangan yang didapat dalam periode tertentu, sehingga rancangan anggaran bisa dibuat dengan lebih tepat dan sesuai dengan kebutuhan perusahaan.

Sebagai Alat Kontrol dan Pengendali Keuangan

Manfaat akuntansi berikutnya adalah sebagai alat kontrol dan pengendali keuangan. Perusahaan menjadi tahu berapa besaran pengeluaran dalam periode tertentu, sehingga bisa dilakukan pengontrolan dan pengendalian terkait sektor keuangan perusahaan ke depannya.

Sebagai Dasar Alokasi Sumber Daya

Akuntansi juga berfungsi sebagai dasar alokasi sumber daya. Adanya laporan keuangan yang detail membuat perusahaan dapat melakukan alokasi sumber daya sesuai kebutuhan tiap sektor dengan lebih efisien dan lebih efektif sesuai kebutuhan.

Mempermudah Evaluasi Perusahaan

Manfaat akuntansi yang terakhir adalah mempermudah evaluasi perusahaan. Adanya informasi detail mengenai keuangan perusahaan selama periode tertentu membuat evaluasi bisa dilakukan dengan mudah berdasarkan fakta dan data yang ada pada laporan tersebut.

Nah itulah referensi fungsi dan tujuan akuntansi beserta manfaatnya disertai penjelasan lengkap. Ada beberapa tujuan akuntansi yang penting di antaranya adalah untuk mengetahui informasi keuangan, menyajikan laporan keuangan serta sebagai fungsi pengontrolan dan pengendalian keuangan perusahaan.

Tinggalkan komentar