pengertian berita

Pengertian Berita | Definisi, Ciri-Ciri, Syarat, Unsur-Unsur, Jenis-Jenis

Pengertian berita – Berita adalah sebuah informasi atau laporan yang didasarkan peristiwa atau kejadian yang benar-benar terjadi (fakta) yang menyebar melalui media tertentu. Kita mungkin sering mendengar kabar berita tiap hari, baik melalui koran, majalah, TV, internet atau menyebar dari mulut ke mulut.

Fungsi berita menjadi penting sehingga kita bisa mengetahui informasi mengenai peristiwa penting dan menarik yang terjadi. Ada banyak jenis-jenis berita berdasarkan bidangnya, misalnya seperti berita politik, berita ekonomi, berita olahraga, berita entertainment, berita musik, berita dunia, dan lain-lain.

Dalam penyampaian berita, juga terdapat unsur-unsur yang terkandung di dalamnya. Unsur-unsur berita ini meliputi pertanyaan 5W + 1H yakni what (apa), who (siapa), when (kapan), where (dimana), why (mengapa), dan how (bagaimana), sehingga isi berita menjadi lebih jelas.

Tentu ada ciri-ciri dan karakteristik khusus pada sebuah berita. Misalnya berita harus sesuai fakta dan harus bersifat aktual atau terkini. Syarat berita lain adalah isi berita harus berimbang, menggunakan kalimat yang sederhana serta menarik perhatian khalayak.

(baca juga pengertian informasi)

pengertian berita

Pengertian Berita

Berikut ini akan dibahas definisi dan pengertian berita, baik secara umum maupun menurut pendapat para ahli.

Definisi Berita Secara Umum

Pengertian berita secara umum adalah sebuah informasi baru atau informasi mengenai sesuatu yang sedang terjadi, disajikan lewat bentuk cetak, siaran, internet, atau dari mulut ke mulut kepada orang ketiga atau orang banyak.

Berita juga diartikan sebagai sebuah laporan tentang peristiwa terbaru dan penting yang harus disampaikan kepada masyarakat secara cepat. Kabar dan peristiwa yang diberitakan harus berdasarkan fakta yang benar-benar terjadi.

Arti Berita Menurut KBBI

Pengertian berita menurut KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia) didefinisikan dalam tiga pengertian berikut:

  • Cerita atau keterangan mengenai kejadian atau peristiwa yang hangat
  • Laporan
  • Pemberitahuan atau pengumuman

Pengertian Berita Menurut Par Ahli

Berikut merupakan beberapa pengertian dan definisi berita menurut pendapat para ahli selengkapnya.

Menurut Robert Tyell

Pengertian berita menurut Robert Tyell adalah informasi yang baru, menarik perhatian, mempengaruhi orang banyak, dan mampu membangkitkan selera masyarakat untuk mengikutinya.

Menurut Dean M. Lyle Spencer

Pengertian berita menurut Spencer merupakan sebuah kenyataan atau ide yang benar dan dapat menarik perhatian sebagian besar pembacanya.

Menurut Mochtar Lubis

Definisi berita menurut sastrawan dan wartawan senior Mochtar Lubis, diartikan sebagai segala sesuatu yang ingin diketahui banyak orang dan membacanya.

Menurut W.S.J. Purwadarminta

Pengertian berita adalah laporan tentang satu kejadian yang terbaru. Berita juga dapat didefinisikan sebagai informasi baru tentang kejadian yang baru, penting, dan bermakna, yang berpengaruh pada para pendengarnya serta relevan dan layak dinikmati oleh mereka.

Menurut Mickhel V. Charniey

Menurut Mickhel V. Charniey, arti berita adalah laporan tercepat dari suatu peristiwa atau kejadian yang faktual, penting, dan menarik bagi sebagian pembaca, serta menyangkut kepentingan mereka.

Menurut Chilton R. Bush

Definisi berita menurut Bush adalah informasi yang merangsang, dengan informasi itu orang biasa dapat merasa puas dan berghairah.

Menurut Charnley

Berita adalah laporan tentang fakta atau pendapat orang yang terikat oleh waktu, yang menarik dan atau penting bagi sejumlah orang tertentu.

Menurut Gerarld W. Johnson

Arti berita menurut Gerarld W. Johnson dari The Battimore Evening Sun adalah penyebab dari macam-macam peristiwa yang dijadikan pertimbangan utama oleh orang surat kabar untuk menulis dan mengumumkannya demi memperoleh kepuasan hatinya.

Menurut Willard C. Bleyer

Menurut Willard C. Bleyer, arti berita adalah informasi terkini yang dipilih oleh wartawan untuk dimuat dalam suatu media sehingga menarik minat bagi pembaca.

Menurut Douglas Wood Miller

Pengertian berita menurut Miller merupakan peristiwa atau pendapat yang dapat menyentuh rasa insani yang selalu menjadi menarik perhatian banyak orang.

Menurut Nasution

Berita adalah laporan tentang peristiwa-peristiwa atau kejadian yang terjadi yang ingin diketahui oleh umum, dengan sifatnya yang aktual, terjadi di lingkungan pembaca, mengenai tokoh terkemuka, akibat kejadian tersebut berpengaruh terhadap pembaca.

Menurut Catledge Turner

Catledge Turner dari The New York Times mengemukakan definisi berita sebagai segala sesuatu yang tidak diketahui masyarakat kemarin.

Menurut James M. Neal

Pengertian berita menurut James M. Neall merupakan suatu kecenderungan, kondisi, situasi dan interprestasi.

Menurut Haris Sumadiria (2005)

Berita adalah suatu informasi tercepat tentang ide atau gagasan yang benar, menarik dan yang penting bagi sebagian besar khalayak, melalui media berkala seperti radio, televisi, surat kabar dan media online internet.

Menurut Clarence Hach dan Earl English

Clarence dan Earl mengatakan bahwa asal ada fakta, interest dan audience, maka sudah ada berita. Berita mengesampingkan syarat penting dan aktualitas.

Menurut Dja’far H. Assegaf

Berita merupakan laporan tentang fakta atau ide yang baru, yang dipilih oleh staff redaksi suatu harian untuk disiarkan, yang dapat menarik perhatian pembaca, bisa karena luar biasa, bisa karena pentingnya, atau akibatnya, bisa pula karena ia mencakup segi-segi human interest seperti humor, emosi dan ketegangan.

Menurut William S. Maulsby

Pengertian berita adalah suatu penuturan secara benar dan tidak memihak dari fakta yang mempunyai arti penting dan baru terjadi, yang dapat menarik perhatian pembaca surat kabar yang memuat berita tersebut.

Menurut Doug Newson dan James A. Wollert

Berita diartikan sebagai apa saja yang ingin dan perlu diketahui seseorang atau lebih luas lagi oleh masyarakat.

Menurut J. B. Wahyudi

Definisi berita adalah suatu laporan tentang peristiwa atau pendapat yang memilki nilai penting, menarik bagi sebagian khalayak, masih baru, dan dipublikasikan melalui media massa periodik.

Menurut Eric C. Hepwood

Berita diartikan sebagai sebuah laporan pertama dari kejadian penting dan dapat menarik perhatian umum.

Menurut Amak Syarifuddin

Arti berita didefinisikan sebagai suatu laporan kejadian yang ditimbulkan sebagai bahan yang menarik perhatian publik media massa.

Menurut Neil McNeil

Definisi berita merupakan gabungan fakta dan peristiwa-peristiwa yang menimbulkan perhatian atau kepentingan bagi para pembaca surat kabar yang memuatnya.

Menurut Romli (2005)

Pengertian berita menurut Romli adalah sajian utama sebuah media massa di samping views (opini). Mencari bahan berita lalu menyusunnya merupakan tugas pokok wartawan dan bagian dari redaksi sebuah penerbitan pers.

Menurut Adi Negoro

Pengertian berita menurut Adi Negoro adalah sebuah pernyataan di antara manusia yang saling memberitahukan.

Menurut Suhandang (2004)

Pengertian berita menurut Suhandang adalah pemberitahuan tentang segala peristiwa aktual yang menarik perhatian orang banyak.

Menurut Purnama Kusumaningrat

Berita didefinisikan sebagai sesuatu atau seseorang yang dipandang oleh media sebagai subjek yang layak untuk dijadikan berita.

Menurut Charles A. Dana

Pengertian berita adalah laporan setiap saat atau sesuatu yang menarik bagi pembacanya, dimana berita terbaik dinilai kemenarikannya bagi para pembaca.

Menurut Djuraid (2007)

Pengertian berita menurut Djuaraid adalah sebuah laporan atau pemeberitahuan mengenai terjadinya sebuah peristiwa atau keadaan yang bersifat umum dan baru saja terjadi dan disampaikan oleh wartawan di media massa.

Menurut A.M. Hoeta Soehoet

Berita adalah suatu informasi tentang suatu kejadian atau isi pernyataan seseorang yang menurutnya perlu diketahui untuk mewujudkan filsafat hidupnya.

Menurut Paul De Maeseneer

Definisi berita menurut Paul De Maeseneer adalah informasi baru tentang kejadian yang baru, penting, dan bermakna (signifikan), yang berpengaruh pada para pendengarnya serta relevan dan layak dinikmati oleh mereka.

Menurut Masri (2008)

Menurut Masri, pengertian berita adalah sebagai berikut:

  • Peristiwa atau kejadian yang luar biasa atau tidak lazim.
  • Peristiwa yang biasa, namun dilakukan atau dialami orang yang tidak biasa.
  • Peristiwa yang tampak bertentangan atau paradoksal.
  • Peristiwa yang penting dan berpengaruh.
  • Tragedi yang menyentuh rasa kemanusiaan.
  • Hal-hal lain yang dianggap perlu diketahui, yang menarik, dan berkaitan dengan kepentingan pembaca.

Menurut United Press Nation

Definisi berita menurut United Press Nation (perkumpulan pers di Amerika) adalah segala sesuatu dan apa saja yang menimbulkan minat akan kehidupan dan barang-barang dalam segala manifestasinya.

Menurut Kamus Komunikasi

Pengertian berita merupakan laporan mengenai hal atau peristiwa yang baru terjadi, menyangkut kepentingan umum dan disiarkan secara cepat oleh media massa; surat kabar, majalah, radio siaran, televisi siaran.

Menurut Oxford Paperback Dictionary (1979)

Pengertian berita menurut Oxford Paperback Dictionary (1979) diartikan sebagai peristiwa terbaru.

Menurut The New Glorier Webster International Dictionary

Arti berita menurut The New Glorier Webster International Dictionary didefinisikan sebagai berikut:

  1. Informasi hangat tentang sesuatu yang telah terjadi, atau tentang sesuatu yang belum diketahui sebelumnya.
  2. Informasi yang disajikan oleh media semisal surat kabar, radio dan televisi.
  3. Sesuatu atau seseorang yang dipandang oleh media merupakan subjek yang layak untuk diberitakan.

Ciri-Ciri Berita

Sebuah berita juga memiliki ciri-ciri dan karakteristik tertentu. Berikut merupakan beberapa ciri-ciri berita selengkapnya.

  • Informasi sesuai dengan peristiwa yang faktual atau benar-benar terjadi.
  • Berisi informasi yang aktual dan terkini atau baru-baru saja terjadi.
  • Isi berita dapat menarik perhatian masyarakat dan khalayak.
  • Disampaikan dengan jelas dan sesuai fakta.
  • Menggunakan kalimat dan kata-kata yang sederhana dan mudah dimengerti.
  • Isi berita dapat dipercaya kebenarannya (bukan berita palsu).
  • Mengandung unsur 5W + 1H (what, who, when, where, why, how)

Unsur-Unsur Berita

Sebuah berita harus memiliki unsur-unsur tertentu, yang meliputi pertanyaan 5W + 1H, yakni what, who, when, where, why, dan how. Berikut merupakan penjelasan unsur-unsur berita selengkapnya.

1. What (Apa)

What atau apa, adalah unsur yang menjelaskan apa perisitwa atau kejadian yang diberitakan sesuai fakta yang benar-benar terjadi.

2. Who (Siapa)

Who atau siapa, adalah unsur yang menjelaskan siapa saja orang-orang atau pihak-pihak yang terlibat dalam peristiwa yang diberitakan.

3. When (Kapan)

When atau kapan, adalah unsur berita yang menjelaskan waktu terjadinya sebuah peristiwa yang diberitakan.

4. Where (Dimana)

Where atau dimana, adalah unsur yang menjelaskan lokasi atau tempat terjadinya sebuah peristiwa yang sedang diberitakan.

5. Why (Mengapa)

Why atau mengapa, adalah unsur yang menjelaskan apa alasan dan latar belakang suatu peristiwa yang diberitakan itu bisa terjadi.

6. How (Bagaimana)

How atau bagaimana, adalah unsur yang menjelaskan bagaimana detail proses dan kronologis peristiwa yang diberitakan bisa terjadi.

Syarat-Syarat Berita

Sebuah berita juga memiliki syarat-syarat yang harus dipenuhi. Berikut merupakan beberapa syarat-syarat berita selengkapnya.

  • Faktual, artinya informasi pada berita sesuai fakta peristiwa yang benar-benar terjadi.
  • Aktual, artinya informasi pada berita bersifat terkini atau baru-baru saja terjadi.
  • Menarik, artinya berita harus mampu menarik perhatian khalayak.
  • Akurat, artinya informasi pada berita harus tepat dan tidak dibuat-buat.
  • Berimbang, artinya informasi bersifat netral dan tidak memihak.
  • Sistematis, artinya isi berita harus disusun runtut sehingga mudah dipahami.
  • Lengkap, artinya isi berita harus lengkap dan komplet dan tidak setengah-setengah.

Jenis-Jenis Berita

Ada beberapa jenis dan macam-macam berita berdasarkan isi dan cara penyampaiannya. Berikut merupakan jenis-jenis berita dan penjelasannya.

1. Straight News

Straight news atau berita langsung adalah jenis berita yang disampaikan secara singkat dan lugas serta langsung pada inti beritanya, biasanya berupa berita yang mendadak atau tiba-tiba terjadi.

2. Depth News

Depth news atau berita mendalam adalah jenis berita yang dikembangkan dengan mendalami hal-hal pada informasi dasar sehingga isi berita lebih detail dan komprehensif.

3. Investigation News

Investigation news atau berita investigasi adalah jenis berita yang mengalami pengembangan berdasarkan hasil penyelidikan atau penelitian dari berbagai sumber informasi.

4. Interpretative News

Interpretative news atau berita interpretasi adalah jenis berita yang mengalami pengembangan disertai penelitian dan interpretasi dari penulis atau reporter yang membuatnya.

5. Opinion News

Opinion news atau berita opini adalah salah satu jenis berita yang disampaikan berdasarkan pendapat atau opini seseorang yang layak dijadikan berita.

Nah itulah referensi mengenai pengertian berita menurut para ahli dan definisinya secara umum. Dijelaskan juga syarat dan ciri-ciri berita, unsur-unsur berita (5W + 1H), dan macam-macam berita. Semoga bisa menambah referensi pengetahuan.

Tinggalkan komentar